PRAKTIKUM
MASSA JENIS
A. Tujuan
Praktikum
1.
Mengukur massa jenis benda padat (Telur).
2.
Mengukur massa jenis benda cair (Air & Air garam).
B. Alat dan Bahan
1.
Timbangan
2.
Gelas ukur
3.
Botol air mineral 1,5 Liter
4.
Telur 2 buah (Telur ayam kampung 1 buah dan telur ayam horn 1 buah)
5.
Garam 1 bungkus
6.
Air
Langkah Kerja
1.
Massa Jenis Benda Cair (Air)
a. Menimbanglah massa gelas ukur kosong, menulis
hasilnya.
b. Memasukkan air kedalam gelas ukur secukupnya,
lalu mencatat volume air pada tabel
c. Menimbang massa gelas ukur+Air, lalu mencatat
pada tabel.
d. Menghitung massa air dan Rapat massa
e. Mengulangi langkah diatas untuk air garam.
2.
Massa Jenis Benda Padat (Telur)
a. Menyiapkan telur ayam
b. Menimbang massa masing-masing telur, mencatat
pada tabel
c.
Memasukkan air kedalam gelas ukur, mencatat volumenya (volume awal air)
d. Memasukkan telur ayam horn, mencatat volume
air
e. Menghitung volume telur dan rapat massa telur
f. Mengulangi langkah diatas untuk telur ayam
kampung.
C. Dasar
Teori
Massa jenis
adalah salah satu sifat penting dari suatu benda adalah kerapatan alias massa
jenisnya. Massa jenis merupakan perbandingan massa terhadap volume zat. Secara matematis ditulis :
p = m/v
p = m/v
Keterangan
:
Ρ =
massa jenis benda (kg/m3)
m = massa benda (kg)
v
= volume benda (m3)
Satuan sistem Internasional massa jenis adalah kilogram per meter kubik (kg/m3). Untuk satuan CGS atau centimeter, gram dan sekon, satuan massa jenis dinyatakan dalam gram per centimeter kubik (gr/cm3).
Volume suatu benda
dapat diukur secara langsung maupun tidak langsung. Pengukuran langsung
biasanya dilakukan dengan menggunakan gelas ukur, sedangkan pengukuran secara
tidak langsung dilakukan dengan mengukur Panjang, Lebar dan Tebal benda yang
bersangkutan.
Kerapatan
dari kebanyakan cairan dan padat tidak berubah secara tajam dengan perubahan
temperature dan tekanan. Kerapatan dari gas berubah secara tajam dengan
perubahan temperature dan tekanan.
Berikut ini data massa jenis dari beberapa benda :
D. Data
dan Pengolahan
1. Massa Jenis Benda Cair (Air)
1
ml = 1 cm3 = 1 cc.
Massa
gelas ukur kosong = 70 g
Benda
|
Volume
(cm3)
|
Massa
gelas ukur+Air (g)
|
Massa
(g)
|
Rapat
Massa (g/cm3)
|
Air
|
500
|
580
|
510
|
1,02
|
Air Garam
|
500
|
620
|
550
|
1,1
|
2. Massa Jenis Benda Padat
volume
awal air = 500 ml
Nama
Benda
|
Massa
(g)
|
Volume
Air setelah telur dimasukkan (cm3)
|
Volume
telur (cm3)
|
Rapat
massa (g/cm3)
|
Telur Ayam Horn
|
50
|
550
|
50
|
1
|
Telur Ayam Kampung
|
40
|
550
|
50
|
0,8
|
Volume telur =
volume air setelah telur dimasukkan – volume awal air
(1 ml = 1 cm3 = 1 cc)
E. Analisis
atau Pembahasan
Menentukan
massa jenis (ρ)
Ρ = m/v
Keterangan :
Ρ =
massa jenis benda (kg/m3)
m = massa benda (kg)
v
= volume benda (m3)
1.
Pada
percobaan pertama, ditemukan massa gelas ukur adalah 70 gr setelah ditimbang
dengan timbangan dan volume air 500 ml. Diperoleh data berupa massa air dan
massa air garam dengan rumus :
massa air = massa air
pada gelas ukur – massa gelas ukur
mair = mair pada gelas ukur -
mgelas ukur
Dan
diperoleh data sebagai berikut :
·
Air
mair
= mair pada gelas ukur - mgelas
ukur
=
580 – 70
= 510 g
Ρ = m/v
= 510 / 500
= 1,02 g/cm3
= 1,02 x 103 kg/m3
·
Air Garam
mair = mair pada gelas ukur - mgelas ukur
= 620 – 70
= 550 g
Ρ = m/v
=
550/ 500
= 1,1
g/cm3
= 1,1 x 103 kg/m3
2. Dari percobaan kedua, diperoleh data berupa
massa telur yang diperoleh dengan menggunakan timbangan dan diperoleh volume
telur dari rumus ::
Volume telur = volume air setelah
telur dimasukkan – volume awal air
Vtelur
= V2 – V1
dengan persamaan 1 ml = 1 cm3 =
1 cc, dan volume awal air 500 ml, maka diperoleh data sebagai berikut :
·
Telur ayam Horn
Vtelur = V2 – V1
= 550
– 500
=
50 ml
Ρ = m/v
=
50/50
= 1
g/cm3
= 1 x 103 kg/m3
·
Telur ayam kampung
Vtelur
= V2 – V1
=
550 – 500
= 50 ml
Ρ = m/v
= 40/50
=
0,8 g/cm3
= 0,8 x 103 kg/m3
Pertanyaan
1.
Lihat hasil pengamatanmu pada tabel 1, bandingkan massa jenis air dan
air garam, Bandingkan dengan nilai massa jenis air di table massa jenis air
yang ada di buku paketmu!
2. Lebih besar mana massa jenis telur ayam
kampung dengan horn?
Jawaban
Fluida
|
Buku Paket (kg/m3)
|
Pengamatan (kg/m3)
|
Air
|
1,00 x 103
|
1,02 x 103
|
Air Garam
|
1,025 x 103
|
1,1 x 103
|
1.
2.
Massa
jenis telur ayam horn lebih besar dari pada massa jenis telur ayam kampung,
karena massa telur ayam horn lebih besar dari pada massa telur ayam kampung ,
sedangkan volume keduanya sama besar.
F. Simpulan
Dari percobaan tersebut dapat diketahui bahwa massa jenis
suatu benda dipengaruhi oleh massa setiap volume benda tersebut sedangkan luas
benda tidak mempengaruhi massa jenis. Semakin besar volume maka semakin rendah
massa jenisnya, dan semakin besar massanya maka semakin besar pula massa
jenisnya. Massa jenis
berbanding terbalik dengan volume benda, dan sebanding dengan massa benda.
Dan dari
percobaan tersebut, didapatkan data massa jenis benda sebagai berikut :
Jenis Benda
|
Benda
|
Massa jenis
(kg/m3)
|
Cair
|
Air
|
1,02 x 103
|
Air
Garam
|
1,1
x 103
|
|
Padat
|
Telur
Ayam Horn
|
1
x 103
|
Telur
Ayam Kampung
|
0,8x
103
|
izin share ya bu
BalasHapusMakasih kak sudah membantu
BalasHapus